Informasi Seputar Komputer dan ICT

4 Oktober 2019

Cara Mengubah URL Halaman Login Admin WordPress

Default login admin pada WordPress adalah dengan mengakses link namadomain/wp-admin atau namadomain/wp-login.php. Kali ini, saya akan memberikan tips bagaimana cara mengubah link url login ke admin, menjadi custom link Anda sendiri.
Berikut panduan mengubah link url admin WordPress dengan plugin WPS Hide Login :
1. Login ke Dashboard WordPress Anda terlebih dahulu.
2. Install Plugin
Setelah berhasil login ke halaman admin WordPress, silahkan install plugin WPS Hide Login seperti screenshoot berikut :




3. Mengaktifkan Plugin
Setelah berhasil install plugin tersebut, silahkan mengaktifkan plugin WPS Hide Login melalui plugins > Installed Plugins > Activate . Sesuai dengan screenshoot berikut :


4. Konfigurasi Plugin
Secara default setelah plugin diaktifkan, URL halaman admin sudah berubah menjadi namadomain.com/login . Untuk mengubah “Login” menjadi yang lainnya, silahkan masuk ke menu settings > WPS Hide Login sesuai dengan screenshoot berikut :


Setelah masuk ke halaman setting WPS Hide Login , silahkan ubah “Login URL” sesuai yang diinginkan seperti screenshoot berikut :


5. Selesai
Setelah melakukan setting atau mengubah URL login ke halaman admin WordPress, silahkan dicoba untuk login menggunakan url yang sudah disetting sebelumnya :



Sekian panduan mengubah URL login halaman admin WordPress
Selamat mencoba semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar